#LAMTENG

Tim Supervisi Mabes Polri Pantau Ops Lilin Krakatau 2022 di Lampung Tengah

( kata)
Tim Supervisi Mabes Polri Pantau Ops Lilin Krakatau 2022 di Lampung Tengah
Tim Supervisi Mabes Polri saat berada di Polres Lampung Tengah, memberikan pengarahan kepada seluruh jajaran. Dok. Humas Polres Lampung Tengah


Gunungsugih (Lampost.co) -- Tim Supervisi Mabes Polri mendatangi Polres Lampung Tengah, Minggu, 25 Desember 2022 dalam rangka pemeriksaan dan pengawasan Operasi Lilin Krakatau 2022.

Tim itu dipimpin  oleh Brigjen Dody Marsidy. "Supervisi ini bertujuan untuk mengetahui  sejauh mana petunjuk-petunjuk yang diberikan telah dilaksanakan, mulai dari administrasinya hingga pelaksanaan di pos-pos yang telah didirikan khususnya di jajaran Polda Lampung," kata Dody Marsidy.

Kemudian memberikan masukan kepada masing -masing Satgas Operasi Lilin Krakatau 2022 agar dalam pelaksanaannya dapat berjalan dengan aman, lancar serta kondusif.

Kapolres Lampung Tengah AKBP Doffie Fahlevi Sanjaya menyampaikan, pihaknya telah menyiapkan pos-pos untuk memaksimalkan pelayanan terhadap masyarakat menjelang perayaan Natal maupun tahun baru 2023.

“Kami telah menyiapkan tujuh pos yang terdiri dari 1 pos pelayanan kemudian 5 pos pengamanan dan 1 pos pantau. Sebanyak 561 personel telah diterjunkan.  Dengan rincian untuk pengamanan di gereja pada saat ibadah Natal 300 personel. Pada pos sebanyak 261 personel," kata Kapolres.

Selain itu, Polres Lamteng juga telah menyiagakan Tekab 308 yang fokus pada kejahatan jalanan seperti aksi premanisme, pencurian, dan lainnya.

Deni Zulniyadi








Berita Terkait



Komentar