Terkendala Kursi Pesawat, 253 JCH Lampura Masih Tunggu Konfirmasi Pemberangkatan

Kotabumi (Lampost.co) -- Sebanyak 253 jemaah calon haji (JCH) asal Kabupaten Lampung Utara diproyeksikan akan diberangkatkan pada awal bulan ini. Namun, pemberangkatan jemaah asal Lampung Utara masih menunggu konfirmasi dari pelaksana di provinsi terkait kendala jumlah kursi pesawat.
Kasi Penyelenggara Haji dan Umrah (PHU) Feriza Agung menjelaskan bahwa terdapat kendala terkait jumlah bangku di pesawat. Jumlah JCH yang tersisa hanya 253 sementara jumlah kursi pesawat tersedia sebanyak 393. Oleh karena itu, pemberangkatan JCH harus digabung dengan kelompok lain agar dapat terbang dalam satu kloter.
"Kami masih menunggu konfirmasi dari provinsi terkait dengan solusi yang akan diambil. Apakah akan digabung atau ada solusi lainnya. Karena jumlah JCH tidak sesuai dengan jumlah kursi pesawat," ujar Feriza kepada Lampost.co, Kamis, 01 Juni 2023.
Total jemaah calon haji yang akan diberangkatkan pada tahun ini mencapai 640 orang. Dari jumlah tersebut, sebanyak 387 jemaah telah diberangkatkan lebih awal dalam kloter pertama. Mereka dianggap siap untuk berangkat setelah melalui proses seleksi yang melibatkan faktor kesehatan dan persyaratan lainnya.
Feriza juga menjelaskan bahwa keputusan terkait biaya perjalanan haji (BPIH) sepenuhnya berada di tangan pemerintah. Jadi, pihaknya hanya menunggu keputusan resmi dari pemerintah terkait proses pemberangkatan.
Sementara itu Kepala Kementerian Agama Kabupaten Lampung Utara Totong Sunardi mengatakan semua keputusan terkait jadwal pemberangkatan berada di wewenang Pemerintah Pusat. "Panitia saat ini sedang melakukan perhitungan dan kami berharap tidak ada kendala sehingga pemberangkatan JCH dapat dilakukan sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan," kata dia.
Deni Zulniyadi
Komentar