Nelayan Rajabasa Lamsel Tenggelam di Perairan Gunung Anak Krakatau

Kalianda (Lampost.co) -- Seorang nelayan di Kabupaten Lampung Selatan (Lamsel) hilang saat melaut di perairan kaki Gunung Anak Krakatau (GAK) pada Rabu, 26 Januari 2022. Nelayan bernama Miswan (55) tersebut merupakan warga Dusun 3, Desa Sukaraja, Kecamatan Rajabasa.
Camat Rajabasa, Sabtudin memprediksi korban hilang karena tenggelam.
"Ada warga kita yang diduga tenggelam," katanya, Kamis, 27 Januari 2022.
Baca: Balita Asal Gadingrejo Tewas Tenggelam di Kolam Ikan
Sabtudin menceritakan, kabar tenggelamnya Miswan pertama kali didapat dari warga Sukaraja. Korban tenggelam sekitar pukul 23.00 WIB.
"Pak Kades Sukaraja semalam menelepon dan memberitahukan warganya hilang," katanya.
Menurut laporan tersebut, Miswan menceburkan diri ke laut dari atas perahu. Namun, tidak ada yang tahu alasan korban terjun.
"Informasinya bapak itu seperti mencari sesuatu, lalu terjun dari kapalnya. Habis itu enggak kelihatan lagi," ujarnya.
Sementara itu, Kepala Pos SAR Lamsel, Deny Mezu membenarkan hilangnya warga Desa Sukaraja. Usai menerima laporan, pihaknya langsung menyiapkan tim untuk melakukan pencarian.
"Tim mulai bergerak dari Muara Pilu Bakauheni," katanya.
Sobih AW Adnan
Komentar