MMS Dukung Pasangan Anies-Muhaimin, Begini Komentar PKS Lampung

Bandar Lampung (Lampost.co) -- DPP PKS resmi mendukung Ketua Umum PKB Abdul Muhaimin Iskandar sebagai bakal calon wakil presiden untuk mendampingi Anies Rasyid Baswedan pada pilpres 2024.
Dukungan tersebut hasil Musyawarah Majelis Syura (MMS) PKS yang ke IX di Jakarta, pada Jumat, 15 september 2023 malam.
Ketua Dewan Pimpinan Tinggi Wilayah (DPTW) PKS Lampung, Ahmad Mufti Salim, menyebut siap menjalankan putusan MMS PKS ke IX.
Selanjutnya DPTW PKS Lampung segera berkoordinasi dengan partai pendukung lainnya di koalisi perubahan dan persatuan yakni DPW NasDem dan DPW PKB Lampung, terkait pemenangan Anies dan Muhaimin.
"Segera berkoordinasi (dengan parpol pendukung) dan memastikan seluruh elemen PKS Lampung siap memenangkan Paslon Capres cawapres ini dengan maksimal," ujar Mufti Salim.
Adapun hasil MMS PKS ke IX yang dibacakan Presiden PKS Ahmad Syaikhu di Kantor DPP PKS, yakni :
1. Memperkuat hasil MMS ke VIII yakni mendukung Anies Rasyid Baswedan sebagai Bakal calon Presiden
2. Memutuskan Abdul Muhaimin Iskandar sebagai bakal calon wakil presiden
3. Menyetujui dan menetapkan Anies dan Muhaimin sebagai pasangan bakal calon presiden dan wakil presiden pada pemilu 2024.
4. Dengan pencalonan Anies dan Muhaimin, PKS dapat mengokohkan kemenangan yang didasari Ukhuwah Islamiyah, Watoniah, dan Insaniah
5. Menginstruksikan kepada seluruh pengurus, anggota, dan keluarga besar PKS, agar totalitas memenangkan Anies dan Muhaimin.
6. Menugaskan DPP PKS melakukan langkah advokasi terhadap permasalahan yang menimpa masyarakat di Pulau Rembang, Provinsi Kepulauan Riau.
7. Mengajak keluarga besar PKS untuk memperbanyak doa bagi keselamatan bangsa dan NKRI.
Effran Kurniawan
Komentar