Lamsel Catat Nol Kasus Baru Covid-19 Hari Ini

KALIANDA (Lampost.co) -- Lampung Selatan mencatat nol kasus baru atau tidak ada penambahan pasien baru Covid-19 pada Sabtu, 12 Desember 2020. Itu artinya, pasien positif Covid-19 masih 259 orang.
Jubir Tim Satgas Penanganan Covid-19 Kabupaten Lampung Selatan, Eka Riantinawati mengatakan, perkembangan kasus covid-19 periode 18 Maret - 12 Desember 2020 antara lain kasus suspect tidak ada, kasus probable total tiga orang, dengan rincian kasus baru tidak ada dan kasus lama tiga orang.
Lalu, kasus konfirmasi positif covid-19 total 259 orang, rinciannya kasus baru tidak ada dan kasus lama 259 orang. Kasus kematian konfirmasi positif covid -19 total 12 orang dengan rincianya kasus baru tidak ada dan kasus lama 12 orang.
"Untuk pasien konfirmasi positif masih isolasi 47 orang, selesai isolasi (kasus konfirmasi yang sembuh/negatif) 200 orang dan discarded (Bukan Covid-19) 895 orang," katany, Sabtu malam, 12 Desember 2020.
Berdasarkan sumber data Seksi Surveilans Imunisasi (SSI) Dinas Kesehatan Lamsel, untuk pasien konfirmasi positif covid-19 tertinggi berada di Kecamatan Natar mencapai 98 orang, kedua Kecamatan Jatiagung (44 orang), Kecamatan Tanjungbintang 32 orang, Kecamatan Kalianda ada 26 orang, dan Kecamatan Sidomulyo sebanyak 19 orang.
Winarko
Komentar