Go-Food Luncurkan Program Mamimumemo

JAKARTA (Lampost.co) -- Setelah sebelumnya sukses menggelar pesta kuliner bertajuk Hari Kuliner Nasional (Harkulnas), Go-Food, layanan pesan-antar makanan, kembali manjakan para pecinta kuliner tanah air dengan menghadirkan petualangan kuliner online terbesar pertama di Indonesia yakni Pesta Makan Minum Murah Menang Mobil (MaMiMuMeMo) yang diluncurkan di kawasan Go-Food Festival (GFF) Gelora Bung Karno, Jakarta, Senin (5/11/ 2018).
Chief Commercial Expansion GO-JEK Catherine Hindra Sutjahyo mengatan dalam Pesta MaMiMuMeMo Go-Food, pengguna dapat melihat berbagai rekomendasi terbaik
dari Go-Food yang disesuaikan dengan selera mereka masing-masing.
Melalui teknologi termutakhir serta analisa big data terbaik, Go-Food mampu menjadi Food Expert yang paling paham pilihan menu makanan dan minuman yang digemari pengguna.
Berbagai rekomendasi makanan-minuman ini hadir dalam aplikasi yang telah diperbaharui sehingga pengguna dapat dengan mudah melihat beberapa kategori yang paling mereka butuhkan dalam hal memesan makanan dan minuman dari merchant.
Pesta MaMiMuMeMo Go-Food ini juga akan digelar serentak di 15 kota di Indonesia. Program spesial ini, Go-Food, katanya, juga menegaskan kembali komitmennya mendukung para pelaku kuliner tanah air dalam meningkatkan skala bisnis dan memperluas akses pasar.
“Layanan Go-Food telah menghubungkan puluhan juta pengguna dengan hampir 300.000 merchant di Indonesia, ," kata Chaterine.
Dalam aplikasi yang telah diperbarui, Catherine melanjutkan bahwa Go-Food menjadi food expert karena pengguna dapat dengan mudah menemukan berbagai kategori rekomendasi dari tampilan aplikasi Go-Food mereka.
Beberapa diantaranya adalah best seller atau makanan paling laris, ’24 hours’ atau merchant yang dapat dipesan setiap waktu, ‘Most Loved’ atau makanan dan minuman
rekomendasi Go-Food yang wajib dicoba dan pasti suka, serta ‘Your Foodprints’ atau makanan dan minuman yang pernah atau sering dipesan oleh pengguna.
Dengan begini, tidak hanya pengguna yang diuntungkan tetapi para merchant juga mampu meningkatkan penjualan mereka karena pengguna dapat memesan makanan dan minuman mereka berkali-kali dengan sangat mudah.
VP Marketing Go-Food Aristo Kristandyo mengatakan program ini menghadirkan petualangan kuliner online terbesar pertama di Indonesia. “Dengan menggandeng ribuan merchant dalam Pesta MaMiMuMeMo Go-Food ini, kami ingin membantu mereka menjangkau lebih banyak pasar melalui beragam promo kuliner yang bergulir selama satu bulan penuh dan tersedia di layanan Go-Food," kata Aristo.
Hesma Eryani
Komentar