Arus Balik H+4 Lebaran dari Bandar Lampung ke Pelabuhan Bakauheni Ramai Lancar

Kalianda (Lampost.co): Arus balik Lebaran 2023 atau H+4, Rabu, 26 April 2023, dari arah Bandar Lampung menuju Pelabuhan Bakauheni terpantau ramai lancar.
Pantauan Lampost.co, sejak pukul 15.30 WIB arus kendaraan roda empat dan roda dua dengan plat kendaraan luar daerah melintasi Jalan Trans Sumatera (Jalinsum) Kalianda.
Kendaraan roda empat dan roda dua dengan sarat muatan pun terlihat berhenti di tepi Jalinsum dan para penumpang pun beristiahat sejenak melepas lelah sembari membeli oleh-oleh khas Lampung.
Arus balik pada H+4 masih didominasi oleh kendaraan sepeda motor yang melaju dari arah Bandar Lampung menuju Pelabuhan Bakauheni, Lampung Selatan. Meningkatnya, insensitas kendaraan sepeda motor menuju Pelabuhan Bakauheni dikarenakan jalur Pelabuhan Panjang menuju Pelabuhan Ciwandan baru akan dibuka pada Jumat, 28 April 2023.
Kendati demikian, tidak sedikit kendaraan roda empat atau mobil pribadi dengan bermuatan barang di kap atas tampak melintasi Jalinsum dan Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS) menuju Pelabuhan Bakauheni.
Adi Sunaryo
Komentar